Pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kecamatan Cipanas Kabupaten Cianjur
-->

Advertisement


Pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kecamatan Cipanas Kabupaten Cianjur

LKI CHANNEL
17 August 2023

LKI Channel , Cianjur


Peringatan Hari Besar nasional (PHBN) merupakan hari yang bersejarah untuk bangsa Indonesia dimana tepat pada tanggal 17 Agustus 1945 bangsa indonesia memproklamasikan kemerdekan RI yang pada tahun ini bangsa indonesia sudah berusia yang ke 78 tahun.


PHBN Kecamatan cipanas kabupaten cianjur jawa barat  menyelenggarakan kegiatan  pengukuhan Paskibra pasukan Pengibar bendera. Camat Cipanas FIRMAN EDI, S.STP, M.Si mengukuhkan anggota Paskibra Kecamatan Cipanas Tahun 2023 di AULA Kantor Bale Desa Palasari Cipanas Kabupaten Cianjur yang juga dihadiri oleh KEPALA Desa (Kades) Palasari Kecamatan Cipanas HM Ridwan, Wakapolsek Cimacan dan seluruh panitia pelaksana HUT ke 78 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2023.


Anggota Paskibraka Kecamatan Cipanas sebelum dikukuhkan oleh Camat, keseluruhan anggota Paskibra mengucapkan Ikrar Putra Indonesia yang dilanjutkan dengan penyematan Pin Merah Putih kepada para Paskibra. Paskibra yang dikukuhkan tersebut selanjutnya akan bertugas pada Upacara HUT RI ke-78 ditingkat Kecamatan Cipanas.


Dalam amanat upacara pengukuhan Camat Cipanas menyampaikan terimakasih dan berpesan bahwa dengan dikukuhkan sebagai anggota Paskibra Kecamatan Cipanas Tahun 2023 bukan hanya merupakan suatu kepercayaan, melainkan suatu kebanggaan karena adik-adik sekalian adalah siswa-siswi terpilih yang dapat mewakili menjadi Paskibra. Selanjutnya Camat Cipanas berpesan agar pengalaman menjadi Paskibra dapat menjadi kenangan yang tidak terlupakan untuk adik-adik sekalian.



Mengakhiri rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan sungkeuman kepada orang tua anggota pasukan pengibar bendera meminta doa restu berbincang-bincang dan menyanyikan yel-yel Paskibra.


(Iwan)