Antisipasi Keamanan Dan Lonjakan Arus Lalin Kendaraan Di Pos Pelayanan Operasi Lilin Lodaya 2023 Rest Area Km.88 B Tol Cipularang.
-->

Advertisement


Antisipasi Keamanan Dan Lonjakan Arus Lalin Kendaraan Di Pos Pelayanan Operasi Lilin Lodaya 2023 Rest Area Km.88 B Tol Cipularang.

LKI CHANNEL
24 December 2023

PURWAKARTA -Kapolsek Sukatani AKP Toto Herman Permana Terjun langsung Dalam operasi lilin Lodaya 2023, Polsek Sukatani polres purwakarta terus siaga tingkatkan PAM Pelayanan Natal 2023 dan tahun baru 2024 di pos pengamanan di rest area km.88 B tol cipularang . Minggu, 24/12/2023


Dari pantaun anggota polsek Sukatani polres purwakarta, pada saat ini untuk lonjakan arus kendaraan jelang Nataru arah jakarta saat ini masih normal lancar, biasanya akan ada peningkatan volume kendaraan pada sore hari, patroli anggota di lapangan dengan mengecek serta memastikan keamanan dan kenyamanan ketika masyarakat beristirahat di rest area km.88B tol cipularang. 


Kapolres Purwakarta AKBP Edward Zulkarnain melalui kapolsek purwakarta AKP Toto Herman Permana menyampaikan petugas yang sekarang berjaga d pos pelayanan Nataru 2023 selalu memberikan himbauan kepada pengelola rest area km. 88 B arah jakarta agar memastikan pasilitas dan pengamanan nya untuk di tingkatkan pada Nataru 2023 ini. 


"Anggota polsek Sukatani polres purwakarta selalu melaksanakan patroli dengan berkeliling rest area km.88 B dengan memberikan himbauan kamtibmas kepada para pengunjung dan masyarakat, pastikan ketika meninggalkan kendaraan sudah terkunci dan tidak ada barang berharga di dalam mobil agar terhindar dari kejahatan C3, dengan di bantu satpam rest area km.88 B untuk berkoordinasi melaksanakan pengamanan Nataru berjalan aman, lancar dan kondusif". Ujar Toto


Kapolsek Sukatani AKP Toto Herman Permana menekankan kepada seluruh jajaran untuk sigap membantu warga masyarakat yang sedang beristirahat apabila memerlukan bantuan dari anggota kepolisian, hal ini sebagai bentuk pelayanan kepolisian kepada masyarakat . 


Menjelang malam Natal di rest area km.88 B lonjakan arus kendaraan masih dalam keadaan normal lancar.

"berkat kerjasama dan komunikasi polsek Sukatani ,satuan pengamanan( satpam) dan pengelola rest area km.88 B berjalan dengan baik, mudah mudahan sampai tahun baru nanti semuanya dapat tetap kondusif.  Pungkas Toto


(Yana)