Hamzah Gurnita akan mengawal langsung proses Hukum pembunuhan Septian
-->

Advertisement


Hamzah Gurnita akan mengawal langsung proses Hukum pembunuhan Septian

LKI CHANNEL
18 January 2025

LKI-CHANNEL ,SUKABUMI


Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi, Hamzah Gurnita. Meminta aparat menghukum berat pelaku pembunuhan Septian (34),


Seorang satpam asal Kampung Cibarengkok, Desa Citarik, Kelurahan/Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi.


Diketahui sebelumnya, Septian ditemukan tewas tergeletak bersimbah darah dekat pos jaga sebuah rumah mewah tempatnya bekerja. Lokasinya di kawasan Lawang Gintung, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat. Pada Jumat (17/01/2024) lalu. Ia diduga menjadi korban pembunuhan sang anak majikan.


"Saya percaya Kapolres mampu menegakan keadilan,  saya pribadi akan mengawal kasus ini hingga putusan pengadilan." tegas Hamzah, saat melayat di rumah duka. Sabtu (18/01/2024).


Legislator yang menjabat Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Sukabumi ini menuturkan, pengawalan dilakukan guna memastikan proses hukum terhadap pelaku berjalan semestinya. 


"Kita harus memastikan tidak ada celah hukum yang dilewatkan, pelaku harus mempertanggungjawabkan perbuatannya dengan seadil-adilnya tanpa pandang bulu." tuturnya.


Menurut Hamzah, Septian merupakan tulang punggung bagi istri dan keempat anaknya. Selain meninggalkan duka mendalam, lanjut dia. Kehilangan korban barang tentu bakal berdampak terhadap perekonomian keluarga, lantaran kehilangan satu-satunya sosok pencari nafkah.


"Almarhum adalah tulang punggung keluarga, dan kepergiannya tentu meninggalkan duka mendalam." ujarnya.


Oleh karena itu, Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini melanjutkan. Perhatian terhadap keluarga korban harus menjadi prioritas bersama selurun masyarakat.


Insya Allah dalam waktu dekat saya akan kembali menemui keluarga korban, keempat anak ini menjadi tanggung jawab moral kita semua. Baik bagi pemerintah maupun masyarakat,” pungkasnya.


(Ateu Ellah)